Format CV yang Ideal untuk Melamar Kerja

Format CV yang Ideal untuk Melamar Kerja | TopKarir.com
24 MAR 2021 20:16 PEMBEKALAN KARIR 3230 KALI DI BACA 0 KOMENTAR 1 KALI DIBAGIKAN

Dalam proses seleksi kerja, Curriculum Vitae (CV) atau resume menjadi salah satu penentu nasib pelamar di tangan HRD. Jika diibaratkan dengan kegiatan penjualan, CV di sini berfungsi sebagai media promosi.

 

Bukan hanya informasi data diri, CV juga berisi pengalaman, pendidikan, hingga keahlian yang dimiliki seorang pelamar. Pengalaman dan keahlian yang dipunya juga tentunya harus disesuaikan dengan posisi yang dilamar.

 

Melalui CV, HRD sebagai perekrut akan melihat dan menilai apakah kamu cukup memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan atau tidak. Jika lolos, kamu akan masuk ke tahap selanjutnya yakni interview atau wawancara.

 

Untuk itu, membuat CV tidak bisa sembarangan dan harus seideal mungkin. Ada format tertentu yang bisa diterapkan agar CV atau daftar riwayat hidup kita terlihat menarik di mata HRD.

 

Format CV yang Ideal

Sebagai media promosi diri, CV tentunya harus berisi informasi lengkap pelamar beserta kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan. Dengan begitu, peluang kamu diterima kerja akan semakin besar.

 

Nah, bagaimana format CV yang ideal untuk melamar kerja? Simak uraiannya berikut ini.

 

Data Diri

 

Data diri pelamar adalah informasi paling penting dari sebuah Curriculum Vitae. Cantumkan nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat, nomor telepon, jenis kelamin dan alamat email. Ada beberapa perusahaan yang juga meminta pelamar menuliskan tinggi dan berat badan.

 

Pastikan nomor telepon dan email yang dicantumkan aktif. Sebaiknya buat alamat email dengan nama asli agar terlihat profesional. 

 

Pendidikan Formal

 

Tulis riwayat pendidikanmu hingga ke jenjang yang paling terakhir. Selama ini banyak orang menuliskan riwayat pendidikan dari jenjang SD hingga SMA atau perguruan tinggi.

 

Namun sebenarnya tidak perlu semua jenjang pendidikan ditulis. Untuk melamar pekerjaan, cukup tuliskan dua tingkat pendidikan terakhir yang ditempuh beserta tahun masuk dan tahun kelulusannya. Saat menuliskan perguruan tinggi sebagai jenjang terakhir, tuliskan pula jurusan yang diambil dan nilai IPK.

 

Pengalaman Kerja

 

Untuk menampilkan format CV yang ideal, kolom pengalaman kerja jangan sampai terlupakan. Tuliskan daftar perusahaan, jabatan dan berapa lama kamu bekerja di sana. 

 

Semakin banyak pengalaman kerja yang dimiliki, peluang untuk diterima kerja pun juga semakin besar. Namun bukan berarti fresh graduate tidak diperkenankan untuk melamar kerja.

 

Bagi kalian yang baru lulus dan belum pernah bekerja bisa mencantumkan pengalaman magang atau praktik kerja lapangan. Banyak juga perusahaan yang membuka kesempatan bekerja bagi fresh graduate.

 

Pengalaman Organisasi

 

Mungkin tidak semua pelamar pernah berkecimpung di organisasi. Namun poin ini dapat menambah nilai jual bagi seorang pelamar kerja apalagi jika organisasi tersebut masih berkaitan dengan posisi yang dilamar.

 

Poin ini juga bisa membantu lulusan baru yang belum memiliki pengalaman kerja dan baru akan mencari kerja. Tuliskan nama organisasi dan jabatan yang diemban bahkan prestasi yang pernah dicapai bersama organisasi tersebut.

 

Skill atau Keahlian

 

Selain pengalaman, skill atau keahlian juga menjadi modal tambahan untuk meningkatkan peluang diterimanya lamaran kerjamu. Cantumkan keahlian yang kamu miliki baik soft skill maupun hard skill yang tentunya mendukung bidang pekerjaan yang dituju.

 

Jika melamar sebagai desain grafis misalnya, kamu bisa mencantumkan daftar software yang dikuasai seperti Corel Draw, Adobe Illustrator, Adobe InDesign dan lainnya. Atau jika melamar posisi sebagai IT support, kamu tentunya harus memiliki keahlian dalam menulis coding.


Temukan berbagai informasi lengkap seputar dunia kerja di NU Career. Jangan lupa kunjungi situs resmi NU Career di https://www.nucareer.id/ untuk mencari beragam lowongan pekerjaan terbaik.


  • Login terlebih dahulu jika ingin meninggalkan komentar.